10 Cara Mengatasi Rambut Rontok

Rambut rontok terkadang bisa menjadi suatu masalah besar, apalagi jika rambut tersebut rontok dalam jumlah besar.  Nah, bagaimanakah cara ampuh untuk mengatasi rambut rontok?  Dalam artikel kali ini, Top10Indo akan membahas berbagai tips alami untuk mencegah dan mengobati rambut rontok.  Tentu saja, tips-tips berikut juga sangat berguna untuk membuat rambut anda lebih sehat.

Pada intinya, ada berbagai penyebab utama rambut rontok.  Mulai dari faktor-faktor dari luar, jamur, pengaruh hormon dan kesehatan, serta masih banyak lagi.  Yang jelas, penyebab kerontokan bisa ditangani ketika kita mengetahui penyebabnya.  Langsung saja, berikut tipsnya:

by Sodanie Chea, Flickr.com via CC


10.  Perawatan dengan bawang merah dan jahe

Bawang merah, bawang putih, dan jahe adalah obat-obatan alami yang bisa mengatasi rambut rontok.  Selain mengobati, bahan-bahan ini juga memiliki khasiat untuk mencegah rambut mudah patah dan rapuh.  Ini karena bawang merah, bawang putih, serta jahe memiliki kandungan vitamin A, vitamin E, dan vitamin B yang sangat berguna untuk merawat rambut.

Cara perawatan dengan bahan-bahan ini cukup mudah.  Pilih salah satu dari bawang merah, bawang putih, dan jahe (ingat, satu saja, jangan ketiganya), lalu blender sampai halus.  Gunakan blenderan tersebut sebagai krim untuk memijat-mijat kulit kepala anda, maka rambut rontok akan berkurang.



9.  Konsumsi vitamin


Selain faktor-faktor dari luar, kekurangan vitamin bisa menjadi faktor pemicu rambut rontok.  Bahkan, jika anda ingin dengan cepat mengatasi rambut rontok, faktor kekurangan vitamin inilah yang pertama kali diatasi.  Ini karena faktor dari dalam tersebut adalah penyebab utama, akar dari permasalahan yang terus menerus memicu rontoknya rambut.

Vitamin yang sangat berguna untuk memperkuat dan menutrisi rambut adalah vitamin A, vitamin B, dan vitamin E.  Anda bisa mengonsumsi makanan alami yang banyak mengandung vitamin tersebut, namun bisa juga dengan mengonsumsi tablet yang dijual di apotek.



8.  Pijat kulit kepala anda

Pemijatan kulit kepala bisa berfungsi sebagai perangsang untuk membuat rambut lebih kuat.  Oleh karena itu, biasakanlah untuk memijat-mijat kepala saat anda sedang keramas, memakai kondisioner, atau melakukan perawatan rambut lainnya.  Lakukan pijatan secara perlahan, dari bagian tengah perlahan keluar ke bagian pinggir kepala.

Selain bisa membuat rambut lebih kuat, memijat kepala adalah salah satu metode yang ampuh untuk menghilangkan stres dan pusing.  Lakukanlah secara rutin, setidaknya satu kali seminggu selama 5 menit, maka anda akan merasa rambut anda menjadi lebih kuat.



7.  Penggunaan teh hijau


Teh hijau adalah bahan yang sangat berguna untuk memperkuat rambut dan mencegah kerontokan.  Daun teh hijau mengandung kandungan anti oksidan yang sangat tinggi, yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh kita, terutama yang berhubungan dengan sirkulasi darah, kesehatan rambut, dan saluran pencernaan.

Anda bisa menyeduh daun teh hijau dalam air hangat dan meminumnya.  Metode lain yang cukup populer adalah menggunakan air seduhan tersebut ke kulit kepala anda, sebagai bahan untuk melakukan pijatan di kulit kepala.



6.  Air rebusan kentang

Kentang dikenal sebagai makanan dengan kandungan karbohidrat yang tinggi.  Makanan ini kerap digunakan sebagai pengganti nasi maupun diolah menjadi berbagai masakan lezat.  Siapa sangka, kentang juga ternyata memiliki efek yang sangat positif untuk menjaga kesehatan rambut.  Kentang dianggap sebagai salah satu makanan penting yang bisa membuat rambut anda lebih kuat.

Air rebusan kentang sangat efektif digunakan untuk mencegah rambut rontok.  Ini karena air tersebut memiliki kandungan vitamin B yang tinggi, yang berguna untuk memacu pertumbuhan dan regenerasi rambut.  Gunakan air rebusan ini ke seluruh bagian kulit kepala anda.



5.  Kurangi stress


Secara psikologis, stress adalah salah satu pemicu utama rambut rontok.  Tak hanya berpengaruh pada kesehatan rambut, jika dibiarkan berlarut-larut, stress bisa juga membuat tubuh anda terjangkit berbagai penyakit.  Oleh karena itu, sangat disarankan untuk segera mengatasi dan memangkas akar penyebab stress yang menimpa diri anda.

Kami sarankan anda untuk membaca artikel tentang "10 Cara Menenangkan Pikiran dan Hati" untuk bisa mengatasi stress dengan lebih efektif.  Anda juga bisa meminta bantuan pada teman, keluarga, atau bahkan psikolog profesional untuk mengatasi stress.



4.  Kurangi penggunaan wig dan ikat rambut

Penggunaan wig (terutama yang dipakai dengan cara memasang banyak penjepit rambut) bisa memicu kerontokan apabila dilakukan dalam waktu yang lama dan terus-terusan.  Ini karena ikatan rambut pada wig biasanya sangat kencang, sehingga bisa merusak folikel-folikel rambut secara permanen.  Akibatnya, rambut anda nantinya akan lebih mudah rontok.

Selain wig, sangat disarankan juga untuk tidak mengikat rambut terlalu kencang.  Pastikan anda selalu memberi nutrisi yang cukup bagi rambut anda selepas anda mengenakan wig.  Lakukan pijatan di kepala dan beri berbagai vitamin pada rambut untuk meminimalisir efek kerusakan.



3.  Minyak rambut dari bahan natural


Minyak rambut adalah metode yang terbilang paling ampuh untuk mengatasi rambut rontok dan mencegah kerusakan rambut.  Sangat disarankan untuk selalu menggunakan minyak rambut secara teratur, setidaknya satu minggu sekali.  Akan lebih baik lagi bila anda menggunakan bahan-bahan alami seperti minyak zaitun dan minyak kelapa untuk rambut anda.

Selain membuat rambut menjadi lebih kuat, minyak-minyak alami ini membuat rambut terlihat lebih hitam dan berkilau.  Jika anda kesulitan membuat minyak secara alami, anda bisa juga membeli dalam bentuk jadi di supermarket terdekat, walau efeknya tidak sesehat minyak yang dibuat dari bahan natural.



2.  Jangan terlalu sering keramas 

Walaupun penting untuk menjaga kebersihan rambut, terlalu sering keramas bisa membuat rambut anda rusak, mudah patah, dan rapuh.  Oleh karena itu, sangat disarankan untuk tidak keramas setiap hari, kecuali jika anda berada di tempat-tempat yang sangat kotor dan berdebu.  Keramas cukup dilakukan dalam dua hari sekali, atau bahkan dua kali seminggu.

Akan lebih baik lagi jika anda menggunakan shampo dari toko-toko kesehatan yang terbuat dari bahan herbal.  Shampo sejenis ini jauh lebih sehat daripada yang banyak dijual di supermarket, karena biasanya produk-produk di super market mengandung lebih banyak bahan kimia daripada bahan alami.



1.  Penggunaan kondisioner


Jika anda ingin rambut anda tetap terlihat kuat dan indah, selalu gunakan kondisioner setiap kali anda selesai keramas.  Kondisioner memiliki banyak fungsi yang berguna untuk mencegah serta mengatasi rambut rontok; mulai dari penyedia nutrisi, mencegah rambut terlalu kering, menjaga kelembaban alami rambut, hingga melindungi rambut dari sinar ultraviolet.

Apabila anda memiliki rambut panjang, kondisioner wajib dipakai.  Ini akan membuat rambut anda tampak lebih indah dan berkilau.  Selain itu, rambut anda juga akan lebih sehat dan "tahan banting".  Semoga tips dari kami berguna bagi anda.
0 Komentar untuk "10 Cara Mengatasi Rambut Rontok"

Back To Top